Pagi hari tadi, tanggal 13 maret 2023, tepat pada pukul 08.15 WITA, kontingen yang mengikuti kegiatan TRAVELING berangkat menuju pos yang sudah ditentukan oleh panitia. Kegiatan ini bertujuan untuk memperdalam materi. Ada 7 Pos saat melakukan kegiatan TRAVELING, pos yang pertama yaitu, Kepemimpinan, yang kedua, Kepalangmerahan, disini kita diberi kertas yang berisikan soal, yang ketiga, kesiapsiagaan bencana, yang ke empat, Pertolongan pertama (PP), pos yang ke lima, Remaja Sehat Peduli Sesama (RSPS), pos yang ke enam, NAPZA, saat kegiatan napza kita mempresentasikan banyak hal, seperti, bahaya merokok, bahaya minuman beralkohol, bahaya narkoba, yang ke tujuh, Donor Darah Sukarela (DDS). Saat kegiatan berlangsung, semua Kontingen PMR Madya sangat antusias untuk mengikuti kegiatan TRAVELING bersama panitian JUMBARA 14